Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Bahas Lengkap Anime Arte, Sebuah Anime Yang Memiliki Cerita Menarik Dengan Banyaknya Pesan Untuk Semua Penonton


Copyright ©Kei Ohkubo/ Tokuma Shoten’s Seinen Manga, Arte production committe

Beberapa waktu lalu atau mungkin telah beberapa minggu berlalu ketika saya menulis pada sebuah artikel “Bahas Episode Pertama Anime Arte, Sebuah Anime Dengan Tema Yang Berkelas Namun Ringan...” bahwa saya akan membahas secara lengkap anime “Arte”. Tidak terasa anime tersebut telah sampai pada akhir episode musim ini dan sepertinya tiba saatnya saya membahas secara lengkap anime ini yang pada artikel sebelumnya sempat saya bahas pada awalan episodenya tetapi pada artikel kali ini akan saya bahas secara lengkap, namun sebelum kalian membaca pembahasan ini lebih baiknya membaca pembahasan saya sebelumnya karena artikel kali mungkin menjadi lanjutan artikel sebelumnya. Mungkin tanpa banyak basa-basi langsung saja kita mulai pembahasannya...

Cerita

Copyright ©Kei Ohkubo/ Tokuma Shoten’s Seinen Manga, Arte production committe

Jika berbicara soal cerita sepertinya apa yang saya pikirkan pada artikel sebelumnya dimana anime ini akan menyediakan topik yang berbeda setiap episodenya sehingga menciptakan alur yang cepat itu ternyata benar, meskipun pada episode delapan hingga seterusnya mulai pada cerita dengan alur yang mulai lambat dan lebih detail karena di episode tersebut mulai kepada sebuah konflik yang bisa dikatakan paling serius serta menyambung hingga akhir episode.

Anime ini hingga akhir episode memiliki cerita yang menarik dan setiap topik yang dibahas menarik untuk diikuti, saya menyukai pembahasan ceritanya yang bisa dikatakan mudah untuk dimengerti dan bisa memainkan perasaan saya ketika menontonnya karena pada setiap pembahasan diperlihatkan drama yang cukup emosional. Selain itu juga terdapat narasi yang ada di setiap awal episode yang membuat kita bisa memahami keadaan yang sedang ingin dibahas, sehingga ketika masuk kedalam topik cerita kita sudah paham mengenai topik cerita yang ingin dibahas.

Anime ini juga setiap episodenya memiliki pesan-pesan yang sangat menarik untuk dinikmati, saya sempat menulis pada artikel sebelumnya bahwa pesan di awalan episode tersebut sangat besar sehingga akan menjadi tuntutan untuk penulisnya bisa menyampaikan pesan yang lebih dari pada episode pertama tersebut, dan ternyata penulisnya bisa menyampaikan pesan yang lebih bagus sehingga saya yang menonton hanya dapat tersenyum sambil berpikir bahwa penulis serial ini sangatlah hebat.

Hal yang cukup unik dari anime ini bisa dikatakan soal konflik yang dihadapi terasa berbeda-beda dan terasa tidak adanya konflik yang mengaitkan seluruh alur, tapi setelah anime ini selesai di tonton saya berpikir-pikir soal konflik yang saya rasa kurang karena tidak memiliki konflik utama, ternyata ketika dipikirkan saya sadar jika konflik yang disediakan benar-benar cerdas dan konflik utama yang mengaitkan seluruh alur itu sebenarnya telah ada di episode pertama yang baru saya sadari setelah saya menonton episode terakhir.

Pesan Yang Menarik

Copyright ©Kei Ohkubo/ Tokuma Shoten’s Seinen Manga, Arte production committe

Pada artikel sebelumnya saya sudah sangat menyampaikan jika pesan pada awalan anime sangatlah besar, namun di episode lanjutannya kita diperlihatkan banyaknya pesan yang menarik entah dari tingkah laku tokoh dan juga memang langsung dari sebuah dialog atau bahkan sebuah konflik, semua adegan tersebut memberikan pesan yang menarik untuk kalian tonton dan saya benar-benar sangat mengharapkan kalian bisa menangkap setiap pesan yang disampaikan pada anime ini. (saya percaya pengunjung Wibu Gabut pasti bisa hehe)

Saat ini masih ada kasus dimana kaum perempuan merasa direndahkan atau bahkan dilecehkan oleh kaum laki-laki, anime ini mengangkat kisah tentang bagaimana seorang perempuan bisa dianggap setara dan ketika menonton anime ini kita akan diperlihatkan bagaimana prosesnya tokoh utama kita bisa mengatasi permasalahan tersebut sehingga membuat kalian yang menonton akan mendapat pesan. Mungkin ada dari kalian berpikir jika pesan ini hanya untuk penonton perempuan, tetapi menurut saya pesan ini bisa juga kok untuk penonton laki-laki anggaplah setelah menonton anime ini kita jadi menyadari bahwa status perempuan sama kok kaya kita sehingga jangan kita anggap remeh mereka.

Selain itu jika kalian belum sempat membaca cerita Ibu R.A Kartini atau pahlawan pejuang wanita indonesia lainnya, maka kalian bisa kok menonton anime ini terlebih dahulu yang memiliki visual dan cerita yang dibuat mudah dimengerti, sehingga jika kalian mulai tertarik tentang pesan anime ini maka bisa baca cerita dari para wanita hebat indonesia seperti Ibu Kartini dan para wanita hebat lainnya karena tidak kalah menarik.

Karakter

Copyright ©Kei Ohkubo/ Tokuma Shoten’s Seinen Manga, Arte production committe

Berbicara soal karakter bisa dikatakan banyak karakter unik disediakan pada anime ini, bahkan di setiap topik cerita hampir ada karakter baru yang menciptakan sebuah konflik di episode tersebut dan memberi dampak kepada cerita serta perkembangan karakter utama serial ini. Penyediaan karakter di serial ini sangatlah bagus karena setiap karakter yang terkait memiliki dampak serta peran pada ceritanya dan itu membuat penyediaan karakter pada serial ini tidak sia-sia.

Lalu untuk tokoh utama, bisa dikatakan perkembangan tokoh tersebut terasa cepat dan tidak begitu terasa tetapi sepertinya yang menjadi fokus pada tokoh utama ini adalah soal bagaimana ia bisa menjadi seorang yang bisa berdampak pada konflik yang ada, sehingga disini kita melihat bagaimana tokoh bertindak pada sebuah konflik yang dihadirkan dan dari situ barulah kita bisa merasakan hal yang menarik dari tokoh utama ini.

Kesimpulan


Anime Arte merupakan anime yang menarik untuk kalian tonton terutama bagi kalian yang menyukai sebuah anime dengan cerita yang bagus serta menarik, saya merasa penonton perempuan akan sangat menyukai serial anime ini karena memiliki banyak pesan yang bisa kalian dapatkan dari topik cerita serta konflik yang disediakan pada anime ini, namun untuk pembaca laki-laki pun akan sangat tertarik dengan cerita ini karena ada banyak pembahasan yang bagus dan untuk pesan bisa dijadikan sebuah nilai untuk meningkatkan personal kita. (kalo kata youtuber jadi “High Value Men”)

Lalu anime ini juga memiliki karakter yang bagus serta unik dan membuat anime ini semakin menarik untuk di tonton, sebenarnya ada hal yang menarik selain cerita dan karakter yaitu soal latar serta komedi ringannya namun itu telah dibahas di artikel sebelumnya sehingga pada artikel ini mungkin saya hanya melengkapi hal yang terasa masih kurang di artikel sebelumnya.

Ketika membuat artikel sebelumnya ada banyak hal yang ingin saya bahas namun setelah mengetahui ceritanya secara lengkap, saya mulai ragu untuk membahas hal yang saya pikirkan saat dulu karena berbeda dengan pemikiran saya saat ini, namun saya harap kalian bisa puas dengan artikel kali ini, tetapi jika ada yang ingin kalian tanyakan atau ingin berkomentar maka saya akan sangat senang hati menjawabnya hehe.

Mungkin sekian pembahasan kali ini, semoga bermanfaat serta menarik untuk kalian baca. Ohiyaa bagi kalian yang ingin mengetahui info lebih mengenai postingan serta info menarik lainnya bisa banget Follow Instagram Blog ini yaitu @wibugabutblog .

Bye!!! Sehat Selalu...

Posting Komentar untuk "Bahas Lengkap Anime Arte, Sebuah Anime Yang Memiliki Cerita Menarik Dengan Banyaknya Pesan Untuk Semua Penonton"